Lebih cepat dari pada berjalan, lebih aman dari sepeda motor, lebih menarik dari pada mobil, bahkan sekuter menjadi sesuatu yang harus dimiliki setiap anak muda pada eranya.
Sejarah sekuter memang mengalami naik turun atau pasang surut. Pertama kali sekuter dibuat oleh seorang desaigner yang bernama Enrico Piaggio pada tahun 1946. Peluncuran sekuter ini membuat sensasi bagi kaum muda, mereka mengagumi sekuter itu. Kaum muda pada saat itu mengagumi sekuter karena lebih bergaya, lebih nyaman, dan lebih murah dari pada mobil.
Pada tahun 1960an di Inggris, sekuter menjadi lebih modern dari pada sepeda motor. Pada tahun 1980an di Amerika, pemerintah menghimbau untuk mengontrol polusi dan melarang menggunakan kendaran dua tak. Konsekuensinya, penjualan sekuter menurun drastis.
Seiring berkembangnya zaman, mesin pada sekuter dibuat lebih modern dan lebih ramah lingkungan sehingga sekuter kembali menjadi lebih modern dan bergaya lagi. Selain itu sekuter dilengkapi dengan berbagai pilihan warna dan aksesoris yang mudah didapatkan. Tampilan sekuter masa kini pun dibuat lebih menarik lagi atau saat ini kita lebih mengenalnya dengan motor matic. Sembilan dari sepuluh anak muda berpendapat bahwa sekuter lebih keren dibandingkan dengan kendaran lain.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar